Andra Soni Kampanye di Kabupaten Lebak

Rabu, 9 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LEBAK | TR.CO.ID

Calon Gubernur Banten nomor urut 02, Andra Soni, melanjutkan masa kampanyenya yang ke-14 di berbagai wilayah Kabupaten Lebak, Selasa (8/10/2024).

Dalam kegiatan tersebut, Andra Soni didampingi oleh mantan Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya, sejumlah anggota DPRD Banten dan Kabupaten Lebak, serta vokalis Setia Band, Charly Van Houten.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kampanye dimulai dengan Senam Gemoy yang dihadiri ribuan warga di Lapangan Cibitung, Gunung Kencana. Selanjutnya, Andra menyapa masyarakat di dua titik di Cirinten, Lebak, dan melanjutkan ke Banjarsari dan Cikulur.

“Alhamdulillah, antusiasme masyarakat Lebak luar biasa. Mereka percaya pada visi dan misi kami mengenai pendidikan gratis, desa tangguh, dan pembangunan infrastruktur yang merata di Banten,” ungkapnya.

Baca Juga:  Kereta Api Primadona Pemudik

Lebih lanjut dirinya menambahkan bahwa jika terpilih, pasangan Andra Soni-Dimyati berkomitmen untuk menyediakan pendidikan gratis di SMA/SMK/MA Negeri dan swasta serta memberikan bantuan per desa sebesar Rp300 juta setiap tahun.

“Setelah pendidikan kita urus, daya saing masyarakat Banten akan meningkat. Dengan begitu, lapangan pekerjaan akan semakin terbuka,” ungkapnya.

Ia juga mencatat bahwa masih banyak masalah yang dihadapi Kabupaten Lebak, terutama di bidang pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur.

“Masyarakat Lebak perlu perhatian lebih dari Pemerintah Provinsi. Saya berencana menyiapkan bantuan dana desa untuk meningkatkan kesejahteraan di desa,” pungkasnya.

Baca Juga:  Putra Kyai Ma'ruf Resmi Maju Pilgub Banten

Diungkapkan bahwa selama menjabat sebagai Ketua DPRD Banten, ia berhasil meningkatkan bantuan per desa dari Rp15 juta menjadi Rp60 juta, dan saat menjadi Gubernur, ia berencana untuk menaikkannya menjadi Rp300 juta.

Sementara itu, mantan Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya, mengajak masyarakat untuk mendukung dan memilih Andra Soni-Dimyati dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten pada 27 November 2024. Ia menekankan bahwa program yang ditawarkan oleh pasangan calon ini dapat langsung dirasakan oleh masyarakat, terutama dalam hal pendidikan gratis.

“Mari kita sama-sama tentukan pilihan kita dengan memilih nomor 2, Pak Andra Soni-Dimyati,” ujarnya. (eem/FB/ris/dam)

Berita Terkait

2.000 Bibit Cabai Dibagikan Gratis, Gerakan Pangan Murah
Tiket Mudik Idul Fitri 2025 di Pelabuhan Merak Sudah Bisa Dibeli
Tangsel Raih Empat Penghargaan Bergengsi Di Bidang Ketahanan Pangan dan Kesehatan Hewan
Menteri PPPA Kunjungi Kampung Jimpitan di Kota Tangerang, Apresiasi Kolaborasi dan Sekolah Lansia
Dishub Kabupaten Tangerang Siapkan Angkutan Sekolah Gratis
Pemprov Jaga Stabilitas Harga Pangan Jelang Ramadan
Strategi Efisiensi Belanja Sesuai Inpres Nomor 1 Tahun 2025 Disiapkan
Targetkan 1.486 PJU Terpasang pada Tahun 2025
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 Februari 2025 - 11:12 WIB

2.000 Bibit Cabai Dibagikan Gratis, Gerakan Pangan Murah

Rabu, 12 Februari 2025 - 11:06 WIB

Tiket Mudik Idul Fitri 2025 di Pelabuhan Merak Sudah Bisa Dibeli

Rabu, 12 Februari 2025 - 10:59 WIB

Tangsel Raih Empat Penghargaan Bergengsi Di Bidang Ketahanan Pangan dan Kesehatan Hewan

Rabu, 12 Februari 2025 - 10:46 WIB

Dishub Kabupaten Tangerang Siapkan Angkutan Sekolah Gratis

Selasa, 11 Februari 2025 - 12:01 WIB

Pemprov Jaga Stabilitas Harga Pangan Jelang Ramadan

Berita Terbaru

TANGERANG

2.000 Bibit Cabai Dibagikan Gratis, Gerakan Pangan Murah

Rabu, 12 Feb 2025 - 11:12 WIB

Bola

Marko Arnautovic Pahlawan Kemenangan Inter Milan

Rabu, 12 Feb 2025 - 11:02 WIB