Bimtek Gratis untuk Tingkatkan Daya Saing UMKM

Jumat, 14 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANGERANG | TR.CO.ID

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus berupaya meningkatkan daya saing para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dengan mengadakan Pelatihan Bimbingan Teknis (Bimtek) Daya Saing UMKM secara gratis.

Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Mikro Kecil dan Menengah (Disperindagkop UKM) Kota Tangerang, Suli Rosadi, mengatakan bahwa program ini dirancang untuk memberikan pembinaan berkelanjutan kepada pelaku UMKM. Materi yang diberikan mencakup manajemen usaha, pengemasan produk, pemasaran, akses permodalan, hingga strategi pemanfaatan e-commerce yang saat ini berkembang pesat.

“Kami membuka pelatihan ini untuk memberikan pendampingan sekaligus keterampilan tambahan bagi para pelaku UMKM agar dapat meningkatkan daya saing produknya, baik di pasar nasional maupun global,” ujar Suli pada Rabu (12/3/2025).

Pelatihan ini akan diselenggarakan secara bertahap dalam tiga angkatan:

Angkatan pertama: 14-15 April 2025
Angkatan kedua: 21-22 April 2025
Angkatan ketiga: 23-24 April 2025
Seluruh sesi pelatihan akan berlangsung di Aula Gedung Cisadane, Kota Tangerang.

Baca Juga:  Puan Sesalkan Insiden Ratusan Pemecatan Guru Honorer Jakarta

Pendaftaran sudah dibuka dan dapat diakses melalui tautan bit.ly/BimtekUMKM2025. Informasi lebih lanjut mengenai pelatihan ini dapat dilihat melalui akun Instagram resmi @indagkopukm.tangerangkota.

Suli Rosadi mengajak seluruh pelaku UMKM di Kota Tangerang untuk memanfaatkan kesempatan ini. Jangan lewatkan peluang ini untuk meningkatkan kualitas dan daya saing produk kalian. Segera daftarkan diri karena kuota yang tersedia sangat terbatas, pungkasnya. (ris/dam)

Berita Terkait

Banteng Lawas Banten Gelar Halal Bihalal, Perkuat Semangat Kebersamaan dan Nasionalisme Kader PDIP
Komisi XII Dukung Strategi Impor Migas sebagai Bagian dari Politik Dagang AS-Indonesia
Jelang Ibadah Haji, Kiai An’im Ingatkan Masyarakat Tak Tergiur Visa Non-Haji
Trantib Ciledug OTT Pelaku Pembuang Sampah Sembarangan
Seluruh Kelurahan Diminta Aktif dalam Berikan Informasi
Pemkot Sambut Baik Pembentukan Tim Khusus Pengendalian Banjir di Tangerang Raya
349 Pendatang Baru di Kota Tangerang Pasca Lebaran
Intan Minta PSM Bantu Penyaluran Program Sosial Tepat Sasaran
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 23:04 WIB

Banteng Lawas Banten Gelar Halal Bihalal, Perkuat Semangat Kebersamaan dan Nasionalisme Kader PDIP

Kamis, 17 April 2025 - 12:05 WIB

Komisi XII Dukung Strategi Impor Migas sebagai Bagian dari Politik Dagang AS-Indonesia

Kamis, 17 April 2025 - 12:00 WIB

Jelang Ibadah Haji, Kiai An’im Ingatkan Masyarakat Tak Tergiur Visa Non-Haji

Kamis, 17 April 2025 - 11:55 WIB

Trantib Ciledug OTT Pelaku Pembuang Sampah Sembarangan

Kamis, 17 April 2025 - 11:50 WIB

Seluruh Kelurahan Diminta Aktif dalam Berikan Informasi

Berita Terbaru

Kota Tangerang

Trantib Ciledug OTT Pelaku Pembuang Sampah Sembarangan

Kamis, 17 Apr 2025 - 11:55 WIB

Kabupaten Tangerang

Seluruh Kelurahan Diminta Aktif dalam Berikan Informasi

Kamis, 17 Apr 2025 - 11:50 WIB