Dukung Industri Kreatif Olahraga Otomotif, Pj Gubernur Banten Al Muktabar Jajal Sirkuit Icon Enduro

Minggu, 27 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTEN | TR.CO.ID
Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar berkesempatan menjajal Sirkuit Icon Enduro saat menghadiri Festival Olahraga Petualangan dan Tantangan Enduro Race 2023. Menurutnya, kegiatan yang digelar Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Provinsi Banten bersama Club Baret Tangerang di Sirkuit Icon Enduro itu bisa mendorong industri kreatif di bidang olahraga otomotif khususnya bengkel modifikasi.

“Kami mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini yang diinisiasi oleh Club Baret dan KORMI Provinsi Banten dalam rangka pencarian bibit pegiat KORMI Banten,” ungkap Al Muktabar dalam sambutannya pada Festival Olahraga Petualangan dan Tantangan Enduro Race 2023 di Pagedangan, BSD, Kabupaten Tangerang, Sabtu (26/8/2023).

Al Muktabar berharap kepada peserta untuk dapat mengedepankan sportifitas, keselamatan dan kebahagiaan dalam mengikuti kegiatan festival tersebut.

“Ajang ini juga sebagai wadah kita untuk bersilaturahmi,” katanya.

Selanjutnya, Al Muktabar menyampaikan dengan kegiatan tersebut juga dapat mendorong kegiatan hilirisasi dan industri kreatif.

“Jadi kegiatan ekonomi di bengkel bisa hidup dan terdapat transaksi yang mendukung kegiatan ini juga berjalan, maka inisiatif ini harus terus dikembangkan,” imbuhnya.

Selain itu, Al Muktabar juga mengajak semua pihak untuk dapat bersama-sama terus menjaga stabilitas daerah, lantaran dengan terciptanya stabilitas daerah menjadi modal dasar dalam membangun berberapa hal.

“Kita ingin stabilitas daerah berjalan dengan baik, karena dengan itu kita bisa membangun beberapa hal,” tandasnya. Dalam kesempatan tersebut, Al Muktabar juga menjajal Sirkuit Icon Enduro dengan menggunakan salah satu kendaraan roda dua milik peserta. Turut hadir pada kesempatan tersebut, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar dan Ketua Komisi V DPRD Provinsi Banten Yeremia Mendrofa dan tamu undangan yang lainnya.(*)

Baca Juga:  Aplikasi Gebrak Tegas Mobile Diluncurkan Atasi Stunting dan Kemislinan

Penulis : Hedi S

Editor : Haris Sujarsad

Berita Terkait

Thom Haye Percaya Diri Hadapi Australia
Ana/Tiwi Tersingkir di 16 Besar
All England 2025 Gregoria Menang Susah Payah
Ana/Tiwi Melaju ke 16 Besar All England
Nadeo ArgawinataSiap Jawab Kepercayaan
Putri KW Siap Tempur di All England
Joey Pelupessy Siap Perkuat Garuda
LeBron James Cetak Sejarah di NBA
Berita ini 26 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 10:36 WIB

Thom Haye Percaya Diri Hadapi Australia

Jumat, 14 Maret 2025 - 10:31 WIB

Ana/Tiwi Tersingkir di 16 Besar

Kamis, 13 Maret 2025 - 13:54 WIB

All England 2025 Gregoria Menang Susah Payah

Rabu, 12 Maret 2025 - 11:48 WIB

Ana/Tiwi Melaju ke 16 Besar All England

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:46 WIB

Nadeo ArgawinataSiap Jawab Kepercayaan

Berita Terbaru

Kota Tangerang

PKL di Jalan Raden Fatah Ciledug Ditertibkan Secara Persuasif

Senin, 17 Mar 2025 - 11:18 WIB

Kota Tangerang

Perbaikan Jalan Jelang Arus Mudik Lebaran Dikebut

Senin, 17 Mar 2025 - 11:15 WIB