Indah Kiat Tangerang Sebar Seribu Paket Sembako, Harga Kebutuhan Pokok Meningkat

Kamis, 11 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANGERANG | TR.CO.ID

PT Indah Kiat Pulp and Paper Tangerang Mill (APPGroup) kembali menyebarkan paket sembako ke kaum dhuafa dan warga tak mampu di Wilayah Kelurahan Pakulonan, Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dan Kelurahan Pakulonan Barat, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.

Penyerahan sembako diserahkan oleh Head of Sustainability PT IKPP Tangerang, Kholisul Fatikhin kepada perwakilan warga disaksikan Lurah Pakulonan Barat, Sudrajat dan Ketua RW 03, Sahrul, Rabu, (10/7/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Lima RW di dua kelurahan tersebut diberikan sebanyak 1.000 paket sembako disebar kelima RW dengan rincian, RW 01 Pakulonan sebanyak 180 paket, RW 02 Pakulonan sebanyak 257 paket, RW 03 Pakulonan sebanyak 195 paket,
RW 04 Pakulonan sebanyak 168 paket serta RW 03 Pakulonan Barat sebanyak 200 paket sembako.

Baca Juga:  Jamaah Calhaj KBIHU Bani Sya'i Berangkat Semua ke Tanah Suci

Paket sembako tersebut berisikan, beras 3 kg, minyak 1 kg, terigu 1 Kg, tiga bungkus mie instan serta gula pasir seberat 1 kg dan Kecap.

Kegiatan ini pun diapresiasi Lurah Pakulonan Barat, Sudrajat. Ia berterimakasih dan mengapresiasi bantuan paket sembako dari PT IKPP Tangerang.

“Bantuan paket sembako pastinya bermanfaat bagi masyarakat. Sasaran utamanya para janda dan warga kurang mampu,” katanya.

Menurutnya, bantuan yang diberikan perusahaan yang memproduksi kertas ini tidak hanya paket sembako. Termasuk juga pemberdayaan masyarakat seperti pelatihan kreatifitas serta budidaya ikan lele.

“Bantuan yang telah diberikan Indah Kiat Tangerang bermanfaat bagi masyarakat. Ini merupakan bentuk perhatian kepada warga sekitar perusahaan,” ujarnya.

Baca Juga:  Warga Keluhkan Penampungan Sampah di Kayu Bongkok

Hal yang sama diungkapkan Ketua RW 03, Kelurahan Pakulonan Barat, Sahrul yang menyebutkan bantuan 200 paket sembako ini akan dibagi rata ke lima RT.

“Yang kita prioritaskan untuk mendapatkan bantuan kaum dhuafa dan para janda,” tegasnya.

Sementara, Head of Suistability PT IKPP Tangerang, Kholisul Fatikhin
mengatakan, ribuan paket sembako yang dibagikan ke ribuan warga merupakan corporate social responsibility (CSR).

Hari ini 1.000 paket sembako kita distribusikan. Bantuan sembako untuk membantu masyarakat yang kurang mampu ditengah harga kebutuhan pokok yang sedang mengalami kenaikan harga,” tandasnya. (wil/ris)

Berita Terkait

Dapur Gizi di Sodong Tigaraksa Diresmikan
Tangsel Efisiensi Rp 200 Miliar
Pj Walikota Beri Semangat Belajar kepada Anak Yatim, Kegiatan Jumat Berbagi
DPD Gerindra Banten Gelar Open House dan Makan siang Gratis Setiap Hari
Dishub Kota Tangerang Gelar Operasi ODOL, Pastikan Kendaraan Patuhi Aturan
Pj Walikota Berbagi Santunan untuk Anak Yatim di Malam Nisfu Syaban
Program MBG Berjalan Lancar, RI Lakukan Peninjauan
Pengamat: Banten Berpotensi Dapat Kucuran APBN di Bawah Kepemimpinan Andra Soni
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Februari 2025 - 10:15 WIB

Dapur Gizi di Sodong Tigaraksa Diresmikan

Senin, 17 Februari 2025 - 09:44 WIB

Tangsel Efisiensi Rp 200 Miliar

Senin, 17 Februari 2025 - 09:39 WIB

Pj Walikota Beri Semangat Belajar kepada Anak Yatim, Kegiatan Jumat Berbagi

Jumat, 14 Februari 2025 - 12:01 WIB

Dishub Kota Tangerang Gelar Operasi ODOL, Pastikan Kendaraan Patuhi Aturan

Jumat, 14 Februari 2025 - 11:53 WIB

Pj Walikota Berbagi Santunan untuk Anak Yatim di Malam Nisfu Syaban

Berita Terbaru

Pemerintahan

Dapur Gizi di Sodong Tigaraksa Diresmikan

Senin, 17 Feb 2025 - 10:15 WIB

Hukrim

LSMP Soroti Kasus Penggandaan APBDes 2024

Senin, 17 Feb 2025 - 09:54 WIB

Pemerintahan

Tangsel Efisiensi Rp 200 Miliar

Senin, 17 Feb 2025 - 09:44 WIB