Wojciech Szczesny Umumkan Gantung Sepatu

Kamis, 29 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA | TR.CO.ID

Wojciech Szczesny, kiper asal Polandia, resmi mengumumkan pensiun dari sepak bola profesional Selasa (27/8/2024). Pengumuman ini datang beberapa minggu setelah keputusannya untuk meninggalkan klub Serie A, Juventus.

Szczesny, yang kini berusia 34 tahun, menghabiskan tujuh musim bersama Juventus dan masih memiliki satu tahun tersisa di kontraknya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selama kariernya di Juventus, ia berhasil meraih tiga gelar Serie A dan tiga trofi Coppa Italia. Ia juga dikenal sebagai pemain yang pernah membela klub-klub seperti Arsenal, Brentford, dan Roma, serta telah mencatatkan 84 penampilan untuk tim nasional Polandia.

Baca Juga:  Maesyal Rasyid Apresiasi Atlet E-sport Peraih Perak

Szczesny memulai karier profesionalnya di Arsenal pada tahun 2006, setelah meninggalkan Warsawa, kampung halamannya. Ia mengungkapkan rasa terima kasihnya terhadap sepak bola melalui unggahan di Instagram.

“Saya meninggalkan Warsawa, kampung halaman saya, pada bulan Juni 2006 untuk bergabung dengan Arsenal dengan satu impian, mencari nafkah dari sepak bola. Tanpa saya sadari, ini akan menjadi awal dari perjalanan seumur hidup. Segala yang kumiliki dan segala yang ada dalam diriku, aku berutang pada permainan sepak bola yang indah, tulisnya.

Baca Juga:  Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-23, Indonesia 2-0 Turkmenistan

Selama masa pensiunnya, Szczesny sempat dikaitkan dengan kepindahan ke klub Italia lainnya, Monza, serta klub Liga Pro Saudi, Al-Nassr. Namun, keputusan pensiun menandai akhir dari kariernya di lapangan hijau. (bs)

Berita Terkait

Indonesia Vs Bahrain Diprediksi Berlangsung Ketat
Timnas Indonesia Siap Hadapi Bahrain, Kualifikasi Piala Dunia 2026
Kylian Mbappe Dapat Kritikan Pedas
Francesco Bagnaia Raih Gelar Ganda
ITDC Pastikan Kontrak MotoGP Indonesia Berlangsung Hingga 2031
Kylian Mbappe Gagal Bersinar
Wojciech Szczesny Batal Pensiun
Delegasi Finlandia dan Laos Puji Platform Digital untuk Pendidikan di Indonesia
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 10 Oktober 2024 - 10:30 WIB

Indonesia Vs Bahrain Diprediksi Berlangsung Ketat

Rabu, 9 Oktober 2024 - 13:37 WIB

Timnas Indonesia Siap Hadapi Bahrain, Kualifikasi Piala Dunia 2026

Rabu, 9 Oktober 2024 - 10:17 WIB

Kylian Mbappe Dapat Kritikan Pedas

Selasa, 8 Oktober 2024 - 10:44 WIB

Francesco Bagnaia Raih Gelar Ganda

Jumat, 4 Oktober 2024 - 11:36 WIB

ITDC Pastikan Kontrak MotoGP Indonesia Berlangsung Hingga 2031

Berita Terbaru

Daerah

Bakesbangpol Gelar Peningkatan Kapasitas Bagi Ormas 

Jumat, 11 Okt 2024 - 11:57 WIB