Pendampingan ke 2 BPMP Banten di UPT SDN Junti 1

Selasa, 21 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SERANG | TR.CO.ID

UPT SDN Junti 1 menjadi titik lokasi pendampingan kedua dari BPMP Provinsi Banten bagi komunitas belajar pada 5 Satuan pendidikan dasar di kecamatan Jawilan, Senin (20/11/23).

Kepala Sekolah UPT SDN Junti 1, Suryati didampingi salah satu guru, Encep mengatakan kegiatan ini diikuti kepala sekolah dan guru dari UPT SDN Junti 1, UPT SDN Kareo Genggong, UPT SDN Jawilan, UPT SDN Pagintungan dan UPT SDN Parodot. Kegiatan bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan kemampuan pendidik dalam penuntasan Platform Merdeka Mengajar sebagai strategi Implementasi Kurikulum merdeka.

“Alhamdulilah, kegiatan berlangsung interaktif antara peserta dengan fasilitator maupun pendamping,” kata Suryati.

Suryati menyebutkan pendamping dalam kegiatan itu adalah petugas dari BPMP Provinsi Banten Tito Darmawan, fasilitator Jajang Hidayat dari Guru Penggerak dan Dodi dari Kantor Bahasa Provinsi Banten serta Pengawas Sekolah Dasar Kecamatan Jawilan Sumiyati.

“Adapun jadwal kegiatan pendampingan komunitas belajar pada pertemuan kedua ini antara lain persiapan open class, praktik permodelan melalui open class, refleksi, evaluasi dan pengenalan rombel. Untuk guru model pada pertemuan kedua dalam aksi nyata ini Pak Encep,” terangnya.

Baca Juga:  Tenggelam di Sungai, Bocah 13 Tahun Tewas

Pada sambutan penutupan, Pengawas Pembina sekolah dasar kecamatan Jawilan, Sumiyati menghimbau kepada seluruh peserta, hasil dari pendampingan bisa diaplikasikan di sekolah masing-masing seperti lingkungan belajar dan kelas kaya teks.

Membaca untuk kesenangan dan membaca untuk pembelajaran dan asesmen. Apabila hal tersebut di aplikasikan di tiap tiap sekolah harapan ke depannya akan berdampak pada peningkatan literasi dan numerasi siswa.

Penulis : mur

Editor : dam

Berita Terkait

Sat Reskrim Buru Otak Kejahatan Begal di Kawasan Bandara
Sakit Hati Dilaporkan ke Atasan, Karyawan di Pakuhaji Ditusuk Rekan Kerja
Warga Lebak Terjangkit HIV
Cegah PMK, 1125 Hewan di Lebak Sudah Divaksin
Keren! Indonesia Menjadi Contoh Transformasi Pendidikan Menggunakan Intervensi Teknologi
Mabigus Sambangi Peserta KML 2024
Perkuat Program Desa Ramah Perempuan dan Peduli Anak
DLH Gelar Bimtek Penerapan Sanksi Lingkungan untuk Umum
Berita ini 41 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 4 Oktober 2024 - 11:24 WIB

Sat Reskrim Buru Otak Kejahatan Begal di Kawasan Bandara

Jumat, 4 Oktober 2024 - 11:18 WIB

Warga Lebak Terjangkit HIV

Jumat, 4 Oktober 2024 - 11:16 WIB

Cegah PMK, 1125 Hewan di Lebak Sudah Divaksin

Jumat, 4 Oktober 2024 - 11:14 WIB

Keren! Indonesia Menjadi Contoh Transformasi Pendidikan Menggunakan Intervensi Teknologi

Jumat, 4 Oktober 2024 - 11:10 WIB

Mabigus Sambangi Peserta KML 2024

Berita Terbaru

Internasional

ITDC Pastikan Kontrak MotoGP Indonesia Berlangsung Hingga 2031

Jumat, 4 Okt 2024 - 11:36 WIB

Bola

Kylian Mbappe Gagal Bersinar

Jumat, 4 Okt 2024 - 11:34 WIB

Selebritis

Syifa Hadju Malu-malu

Jumat, 4 Okt 2024 - 11:27 WIB

Daerah

Sat Reskrim Buru Otak Kejahatan Begal di Kawasan Bandara

Jumat, 4 Okt 2024 - 11:24 WIB