Kemenhub Minta Adanya Diskon Tarif Tol Mudik

Selasa, 12 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA | TR.CO.ID

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyatakan, potensi pergerakan orang pada lebaran 2024 diperkirakan mencapai 193,6 juta orang. Jumlah itu lebih tinggi dibandingkan pergerakan pada 2023 sebanyak 123.,8 juta orang.
Menghindari potensi kepadatan lalu lintas saat arus puncak arus mudik, Menhub meminta badan usaha untuk memberikan diskon tarif tol maupun tarif angkutan transportasi lainnnya buat masyarakat yang mudik lebih awal.
Sehingga diharapkan pergerakan orang bisa terdistribusi dengan baik dan tidak terkonsentrasi pada satu hari saja yang berpotensi menimbulkan kepadatan ataupun kemacetan.
“Pengaturan waktu mudik, penyelenggaraan diskon tarif transportasi massal untuk mudik lebih dini, mudik gratis, rekayasa lalu lintas, diskon tarif jalan tol, hingga pengaturan lalu lintas terutama pada daerah yang beresiko terjadi kepadatan luar biasa akan kami lakukan,” ujar Menhub, Selasa (12/3).
Menurutnya, pemberian diskon tarif tol dan taris transportasi juga menimbang hasil survey yang dilakukan BPS bersama Kementerian Perhubungan. Minat masyarakat terhadap pemilihan moda transportasi angkutan lebaran terbanyak adalah kereta api sebesar 20,3% (39,32 juta), bus 19,4% (37,51 juta), mobil pribadi 18,3% (35,42 juta), dan sepeda motor sebesar 16,07% (31,12 juta).
Perkiraan puncak hari mudik berdasarkan pilihan masyarakat adalah H-2 atau Senin, 8 April 2024 (dimulainya cuti bersama) dengan potensi pergerakan 26,6 juta orang (13,7%). Sedangkan perkiraan puncak hari balik adalah H+3 yakni Minggu, 14 April 2024 dengan potensi pergerakan 41 juta orang (21,2%).
Hasil survei menunjukkan daerah asal perjalanan terbanyak, yaitu Jawa Timur sebesar 16,2% (31,3 juta orang), disusul Jabodetabek sebesar 14,7% (28,43 juta orang), dan Jawa Tengah sebesar 13,5% (26,11 juta orang).
Sementara itu, untuk daerah tujuan terbanyak, yaitu Jawa Tengah sebesar 31,8% (61,6 juta orang), Jawa Timur sebesar 19,4% (37,6 juta orang), dan Jawa Barat sebesar 16,6% (32,1 juta orang). (jr)

Baca Juga:  Upayakan Stabilkan Harga Beras,Pemprov Banten Gelar Operasi Pasar

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berita Terkait

Yandri Susanto Masuk Jadi Menteri Terbaik dalam Kinerja 100 Hari Kerja
60.663 Kendaraan Lulus Uji Kelayakan, Tahun 2024
Terobosan Mendes PDT Soal Dana Desa, Yandri Susanto: Transparan Bagi Semua Pihak
Disbudpar Usulkan Tiga Warisan Budaya Tak Benda di 2025
Hibah Tak Bisa Sembarangan, Benyamin: Harus Berdampak Nyata
Job Fair Safari Pembangunan, 241 Pelamar Luar Kota Tangerang Manfaatkan Kesempatan Kerja
Pj Gubernur Lepas Delegasi PWI Banten Hadiri HPN di Banjarmasin
Kecamatan Tigaraksa Sepakati 50 Usulan Program Prioritas Senilai Rp38,6 Miliar
Berita ini 22 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 Februari 2025 - 16:45 WIB

Yandri Susanto Masuk Jadi Menteri Terbaik dalam Kinerja 100 Hari Kerja

Jumat, 7 Februari 2025 - 11:09 WIB

Terobosan Mendes PDT Soal Dana Desa, Yandri Susanto: Transparan Bagi Semua Pihak

Jumat, 7 Februari 2025 - 10:40 WIB

Disbudpar Usulkan Tiga Warisan Budaya Tak Benda di 2025

Jumat, 7 Februari 2025 - 10:08 WIB

Hibah Tak Bisa Sembarangan, Benyamin: Harus Berdampak Nyata

Kamis, 6 Februari 2025 - 12:35 WIB

Job Fair Safari Pembangunan, 241 Pelamar Luar Kota Tangerang Manfaatkan Kesempatan Kerja

Berita Terbaru