Maju di Pilgub Banten, Mr. DIM Terima Surat Tugas dari Ketum PSI Kaesang Pangarep

Jumat, 28 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bakal calon gubernur Banten , Mr. DIM atau Dimyati Natakusumah saat menerima surat tugas dari Ketum PSI Kaesang Pangarep.

Bakal calon gubernur Banten , Mr. DIM atau Dimyati Natakusumah saat menerima surat tugas dari Ketum PSI Kaesang Pangarep.

BANTEN | TR.CO.ID

Mr. DIM atau Dimyati Natakusumah resmi menerima mandat dalam bentuk surat tugas dari Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep sebagai calon gubernur Banten 2024.

Dengan terbitnya surat tugas dari Kaesang yang merupakan putra dari Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), maka Dimyati siap berikhtiar untuk memenangkan kontestasi Pilgub Banten.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Diketahui , selain PSi DPP Partai Gerindra juga resmi mengusung duet Andra Soni-Dimyati Natakusumah pada Pilgub Banten. Pernyataan usungan Mr. DIM disampaikan langsung oleh etua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.

Baca Juga:  Gibran Ubah Peta Politik Nasional, Jadi Magnet Baru

Sementara itu , Ketum PSI Kaesang menyerahkan surat tugas tersebut kepada Dimyati di Kantor DPP PSI Jakarta.

Menurut informasi , saat Dimyati berkunjung ke Kantor DPP PSI disambut hangat oleh Ketum PSI Kaesang Pangarep. Bahkan usai pertemuan Ketum PSI menyerahkan langsung surat tugas kepada Dimyati untuk maju pada Pilgub Banten.

“Iya, Pak Dimyati selain diusung DPP Gerindra juga mendapat surat tugas dari Ketum PSI Kaesang Pangarep,” kata Juru Bicara Dimyati Natakusumah, Dadan Setiawan kepada Kabar Banten, Kamis (27/6/2024).

Menurut Dadan dengan adanya usungan dari Partainya Prabowo Subianto dan Kaesang Pangarep menjadi kekuatan besar bagi Mr. DIM bisa memenangkan Pilgub Banten dan berjuang bersama-sama rakyat Banten.

Baca Juga:  Menunggu Putusan Sengketa Pileg Dapil 6, Ibnu Jandi : Jangan Sampai Jadi Dokemen 'Berdosa'

Tidak saja Gerindra dan PSI, Dimyati juga kebih dulu telah mendapatkan rekomendasi resmi dari DPP PKS.

“Iya , Dimyati merupakan sosok calon gubernur yang sangat dekat dengan kalangan ulama dan kiai di Banten. Tentunya Dimyati punya visi dan misi yang mulia yakni memajukan dan menyejahterakan masyarakat Banten,” kata Dadan.

Selain itu Dimyati juga mengemban visi dan misi yang mengedepankan kepentingan masyarakat Banten. “Iya menggulirkan program kuliah gratis, kesehatan gratis dan program bantuan satu desa satu miliar,” kata Dadan.(hmi)

Berita Terkait

Banteng Lawas Banten Gelar Halal Bihalal, Perkuat Semangat Kebersamaan dan Nasionalisme Kader PDIP
Komisi XII Dukung Strategi Impor Migas sebagai Bagian dari Politik Dagang AS-Indonesia
Jelang Ibadah Haji, Kiai An’im Ingatkan Masyarakat Tak Tergiur Visa Non-Haji
Dharma Wanita Kabupaten Tangerang Gelar Halal Bihalal
Mahasiswa Soroti Anggaran Perjalanan Dinas DPRD Kabupaten Tangerang
PSU Dipastikan Hari Libur, Bupati Serang Terbitkan SE
Gubernur Imbau Warga Gunakan Hak Pilih di PSU Pilkada
Intan Nurul Ajak PGRI Cetak Generasi Emas
Berita ini 70 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 23:04 WIB

Banteng Lawas Banten Gelar Halal Bihalal, Perkuat Semangat Kebersamaan dan Nasionalisme Kader PDIP

Kamis, 17 April 2025 - 12:05 WIB

Komisi XII Dukung Strategi Impor Migas sebagai Bagian dari Politik Dagang AS-Indonesia

Kamis, 17 April 2025 - 12:00 WIB

Jelang Ibadah Haji, Kiai An’im Ingatkan Masyarakat Tak Tergiur Visa Non-Haji

Kamis, 17 April 2025 - 11:42 WIB

Dharma Wanita Kabupaten Tangerang Gelar Halal Bihalal

Kamis, 17 April 2025 - 11:24 WIB

Mahasiswa Soroti Anggaran Perjalanan Dinas DPRD Kabupaten Tangerang

Berita Terbaru

Kota Tangerang

Trantib Ciledug OTT Pelaku Pembuang Sampah Sembarangan

Kamis, 17 Apr 2025 - 11:55 WIB

Kabupaten Tangerang

Seluruh Kelurahan Diminta Aktif dalam Berikan Informasi

Kamis, 17 Apr 2025 - 11:50 WIB