TANGERANG | TR.CO.ID
Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangerang telah merangkul era digital dengan meluncurkan aplikasi baru yang inovatif untuk mengatasi masalah pengangguran. Aplikasi yang diberi nama “Tas Kerja” ini diintegrasikan melalui super apps Tangerang LIVE, menjadi terobosan terbaru dalam upaya menawarkan solusi bagi para pencari kerja dan pemberi kerja di wilayah ini.
Kepala Disnaker Kota Tangerang, Ujang Hendra Gunawan, menjelaskan bahwa aplikasi Tas Kerja dirancang untuk memfasilitasi kedua belah pihak, baik pencari kerja maupun perusahaan yang mencari karyawan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ditambahkan, bawah aplikasi ini memberikan kesempatan kepada pencari kerja untuk menemukan lowongan yang sesuai dengan keahlian mereka, sekaligus memungkinkan perusahaan menemukan kandidat yang cocok dengan kualifikasi yang mereka butuhkan.
“Konsepnya serupa dengan LinkedIn, di mana pencari kerja dapat mencari lowongan yang sesuai dengan keahliannya. Sebaliknya, perusahaan dapat menemukan karyawan yang cocok dengan kualifikasi yang mereka inginkan,” ujarnya, Kamis (7/12/23).
Tas Kerja menjadi bagian integral dari upaya Disnaker Kota Tangerang dalam menyelesaikan masalah pengangguran, bersanding dengan program lain seperti virtual job fair, Balai Latihan Kerja (BLK), Si Praja, dan beragam program pelatihan lainnya.
Lebih lanjut Ujang berharap bahwa aplikasi Tas Kerja akan diadopsi oleh seluruh pencari kerja di Kota Tangerang, sehingga dapat berkontribusi secara signifikan dalam menurunkan angka pengangguran di wilayah ini.
“Aplikasi Tas Kerja dapat diunduh secara gratis melalui Play Store dan App Store. Berbagai fasilitas telah disediakan untuk mendukung para pencari kerja. Kami mengajak mereka untuk memanfaatkan aplikasi ini sesuai dengan kebutuhan dan keterampilan mereka demi kemajuan yang lebih baik,” pungkasnya.
Dengan pemanfaatan teknologi yang semakin memudahkan akses informasi dan kesempatan kerja, langkah ini diharapkan akan membawa perubahan positif dan memberikan peluang yang lebih luas bagi masyarakat Kota Tangerang untuk berkontribusi dalam dunia kerja.
Penulis : cng
Editor : ris