Airin Ditunjuk Ketua TKD Prabowo-Gibran Banten

Senin, 20 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA | TR.CO.ID

Mantan Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Airin Rachmi Diany dipercaya dan ditunjuk sebagai Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran untuk provinsi Banten pada Pilpres 2024 mendatang.

Hal itu dikatakan Sekretaris TKN Prabowo-Gibran Nusron Wahid dalam jumpa pers di Slipi, Jakarta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Karena itu untuk jaga asa kemenangan dan untuk menghormati gender, serta mengakomodasi pemilih wanita, maka yang jadi Ketua TKD di Banten adalah Bu Airin Rachmi Diany,” kata Nusron, dikutip Wartawan, Minggu (19/11/23).

Baca Juga:  SDN Kabar 1 Juara 3 Lomba Kreasi Seni Tradisional

Menurut Nusron, Banten sebagai daerah yang majemuk dan memiliki pemilih yang sangat padat yakni sebesar 8 juta pemilih. Nusron mengatakan, TKN Prabowo-Gibran percaya dengan kapabilitas Airin yang sudah menjadi ikon di Banten.

Sebab, kata dia, Airin pernah menjadi Wali Kota Tangsel selama 2 periode, serta menorehkan prestasi yang moncer.

“Sehingga saya yakin ini akan membawa dampak dan aura serta aroma kemenangan di Provinsi Banten. Apalagi beliau adalah sosok figur wanita, pasti akan menyedot pemilih-pemilih wanita yang ada di Provinsi Banten,” kata Nusron menegaskan.

Baca Juga:  Pergantian Nama Halte TransJakarta Dinilai Membingungkan

Airin Rachmi Diany juga digadang-gadang bakal maju sebagai bakal calon Gubernur Banten pada Pilkada 2024 serentak.

Sebagaimana diberitakan, pasangan capres/cawapres nomor urut 2 Prabowo-Gibran dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM), yang diusung Partai Gerindra, Golkar, Demokrat, PAN, PBB, PSI dan Gelora.

Penulis : fj

Editor : dam

Berita Terkait

HUT Ke-17, DPD Partai Gerindra Banten Sediakan Makan Siang Gratis
Pererat Kebersamaan Dengan Masyarakat, Polda Banten Gelar Fun Bike dan Bakti Sosial
Dewi-Iing Siap Dilantik MK Tolak Gugatan PHPU
Warga Keluhkan Kelangkaan Gas Elpiji 3 Kg kepada Menteri ESDM
DPW GPIB Banten Adakan Raker dan Seminar
Bersama Pemkot Serang, KAI Daop 1 Jakarta Lakukan Penertiban Kios di Kawasan Taman Sari
Pelantikan Kepala Daerah Diundur
MUI Pandeglang Launching Koperasi Syariah
Berita ini 24 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 Februari 2025 - 15:53 WIB

HUT Ke-17, DPD Partai Gerindra Banten Sediakan Makan Siang Gratis

Jumat, 7 Februari 2025 - 15:40 WIB

Pererat Kebersamaan Dengan Masyarakat, Polda Banten Gelar Fun Bike dan Bakti Sosial

Kamis, 6 Februari 2025 - 10:38 WIB

Dewi-Iing Siap Dilantik MK Tolak Gugatan PHPU

Rabu, 5 Februari 2025 - 15:04 WIB

Warga Keluhkan Kelangkaan Gas Elpiji 3 Kg kepada Menteri ESDM

Rabu, 5 Februari 2025 - 14:45 WIB

DPW GPIB Banten Adakan Raker dan Seminar

Berita Terbaru