Ganjar dan Warga NU Sulit Dipisahkan

Jumat, 29 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Oleh : Angwar Sanusi

Sudah lama hubungan @ganjarpranowo dan warga Nahdatul Ulama terjalin begitu erat, baik secara emosional maupun ideologis. Selain istrinya merupakan keluarga besar pengasuh pondok pesantren, kerangka pemikiran dan sikap Ganjar dalam bernegara juga sangat merepresentasikan gagasan NU. Sengkuyung, moderat, dan tegas menjunjung toleransi.

Cacatan ini sebetulnya aku buat karena berangkat dari rasa kekagumanku pribadi. Tadi pagi aku melihat vidio Ganjar berziarah ke makam Mbah Moen atau KH Maimoen Zubair di Ma’la, Makkah. Aku baru tahu, rupanya setiap kali pergi umrah, Ganjar selalu menyempatkan diri bersimpuh dan mendoakan ulama besar tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tentu itu adalah aktivitas sederhana, mungkin juga sepele, namun memperlihatkan padaku tentang kerendahan hati dan kesetiaan dari seorang pria berambut putih tersebut. Kesetiaan di kalangan politisi, anda tahu, adalah sesuatu yang sudah sangat langka.

Baca Juga:  70 Siswa Adem Anak Pekerja Migran Belajar di Banten

Selama kepemimpinannya di Jawa Tengah, Ganjar memang seringkali melibatkan para ulama. Bukan hanya untuk dimintai pendapat soal rencana pembangunan, namun juga sebagai pengingat atau yang mengingatkan, bilamana laku maupun kebijakannya sebagai pemimpin dinilai keliru.

Dan yang penting, adalah semangat Ganjar dalam memberikan rasa keberadilan untuk semua. Ia menciptakan sekolah gratis karena satu kesadaran, bahwa warga kurang mampu juga berhak mendapatkan masa depan yang baik melalui jalur pendidikan. Selama menjabat gubernur, Ganjar juga memberikan kartu sejahtera bagi masyarakat rentan dan non produktif untuk memastikan akses kesehatan dan kebutuhan keseharian mereka tidak terkendala. Rasa keberadilan ini juga menjadi rangkaian dari alur prinsip Ahlussunnah wal Jamaah.

Dari sinilah kiranya semua menjadi terang. Kenapa warga Nahdatul Ulama kemudian lebih condong memilih Ganjar, bukan Prabowo maupun Anies Baswedan pada Pilpres 2024. Bahkan suara warga NU ke PDIP sendiri jauh lebih besar daripada ke PKB, yang melabeli diri sebagai partainya wong NU. Fakta itu bisa terlihat dari survei terbaru Litbang Kompas, maupun LSI Denny JA.

Baca Juga:  Pemkot Diganjar Anugerah Meritokrasi, Berhasil Terapkan Manajemen Talenta

Jika menengok sejarah, masyarakat Nahdliyin dengan kelompok nasionalis memang selalu berjalan beriringan dalam membangun bangsa ini. Artinya Ganjar dan warga NU akan sulit dipisahkan. Mereka telah menjadi satu kesatuan, ibarat anggota tubuh, hubungan keduanya saling melengkapi.

Menciptakan suasana yang sejuk dan damai, guyup rukun, merakyat, adalah tradisi yang sudah mengakar kuat di kalangan NU. Dan satu lagi yang harus ada yaitu humor. Paket itulah yang juga aku lihat ada pada diri Ganjar Pranowo.(*)

Berita Terkait

Opsen Pajak: Strategi Optimalisasi Pendapatan melalui Kolaborasi dengan Kabupaten/Kota se-Banten
Manajemen Talenta: Kunci Membangun Birokrasi yang Berkualitas dan Berintegritas
Adu Strategi Kampanye Andra dan Airin, Siapa yang Lebih Efektif?
Pimpin Apel Pagi, Kapolres Tekankan Disiplin dan Kesiapsiagaan
Berteduh di Gubug, Empat Warga Tewas Tersambar Petir
Kualitas Pembiasaan MBG Makin Membaik
Ratusan Buruh Deklarasi Dukung Andra – Dimyati
Diskusi Milenial dan Gen Z, Sachrudin-Maryono Paparkan Program Lima Tahun ke Depan
Berita ini 116 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 11:37 WIB

Opsen Pajak: Strategi Optimalisasi Pendapatan melalui Kolaborasi dengan Kabupaten/Kota se-Banten

Jumat, 7 Maret 2025 - 14:04 WIB

Manajemen Talenta: Kunci Membangun Birokrasi yang Berkualitas dan Berintegritas

Minggu, 10 November 2024 - 11:18 WIB

Adu Strategi Kampanye Andra dan Airin, Siapa yang Lebih Efektif?

Selasa, 1 Oktober 2024 - 16:01 WIB

Pimpin Apel Pagi, Kapolres Tekankan Disiplin dan Kesiapsiagaan

Selasa, 1 Oktober 2024 - 15:01 WIB

Berteduh di Gubug, Empat Warga Tewas Tersambar Petir

Berita Terbaru

Kota Tangerang

Bimtek Gratis untuk Tingkatkan Daya Saing UMKM

Jumat, 14 Mar 2025 - 10:48 WIB

Kota Tangerang

Warga Antusias Berbelanja Gampang Sembako Murah

Jumat, 14 Mar 2025 - 10:42 WIB

Kabupaten Tangerang

Intan Serahkan Bantuan Sarana Produksi Pertanian Kepada Kelompok Tani

Jumat, 14 Mar 2025 - 10:35 WIB

Sport

Ana/Tiwi Tersingkir di 16 Besar

Jumat, 14 Mar 2025 - 10:31 WIB