TPN GP Tunjuk Andi Widjajanto Sebagai Deputi Politik 5.0

Kamis, 12 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Andi Widjajanto

Andi Widjajanto

JAKARTA | TR.CO.ID

Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden (TPN GP) resmi menunjuk Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) Andi Widjajanto sebagai Deputi Politik 5.0. Penunjukkannya diumumkan langsung oleh Ketua TPN GP, Arsjad Rasjid.

“Ada dua deputi yang saya umumkan hari ini dengan pertimbangan yang bersangkutan adalah seorang tokoh, memiliki kredibilitas dan profesional. Yaitu Deputi Politik 5.0 TPN GP Andi Widjajanto,” katanya di Kantor TPN GP, Jakarta, Rabu (11/10/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Serta Komjen Pol (Purn) Luki Hermawan ditunjuk jadi Deputi Kinetik Teritorial TPN GP,” tambahnya.

Baca Juga:  Dinkes Gencarkan Satu Rumah Satu Jumantik, Tekan Kasus DBD

Dirinya mengungkapkan, TPN GP optimistis dalam menghadapi pemilihan presiden (Pilpres) 2024. Selain itu, kerja sama politik untuk Ganjar Pranowo semakin solid dalam pemenangannya.

“Kami (TPN GP) merasa didukung penuh partai politik koalisi untuk secara independen menyusun formatur Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden,” katanya.

Diketahui, Andi merupakan bagian Tim 11 untuk pemenangan pasangan Jokowi-Jusuf Kalla pada Pilpres 2014. Selain Andi, beberapa nama lainnya adalah Cornelis Lay, Jaleswari Pramodhawardani, dan Teten Masduki.

Baca Juga:  KPU Tangerang Gandeng Media, Dorong Partisipasi Pilkada 2024

Setelah Jokowi-JK ditetapkan sebagai presiden dan wakil presiden terpilih, Tim 11 dibubarkan. Mantan anggota Tim 11 kemudian ditarik menjadi anggota Tim Transisi. dan Andi diangkat menjadi salah satu Deputi Tim Transisi.

Andi bersama sejumlah mantan anggota Tim 11 juga tergabung dalam tim penyusun Lembaga Kepresidenan dan Arsitektur Kabinet untuk pemerintahan Jokowi-JK. Format Kabinet Kerja Jokowi-JK saat itu adalah salah satu hasil Tim 11 yang disupervisi oleh Pratikno, yang sekarang menjadi Menteri Sekretaris Negara. (*)

Penulis : Net

Editor : Haris Sujarsad

Berita Terkait

HUT Ke-17, DPD Partai Gerindra Banten Sediakan Makan Siang Gratis
Dewi-Iing Siap Dilantik MK Tolak Gugatan PHPU
Pelantikan Kepala Daerah Diundur
Sekber Relawan Andra Soni Dibubarkan
PKS Lebak Janji Kawal Kinerja Hasbi – Amir
Heboh : Pilwakot Tangerang Ditetapkan, Sachrudin-Maryono Ajak Kolaborasi
DPRD Sahkan Maesyal – Intan Sebagai Bupati dan Wabup Tangerang
Bangun Koordinasi, Prabowo Rutin Bertemu Ketum Parpol Tiap Pekan
Berita ini 38 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 Februari 2025 - 15:53 WIB

HUT Ke-17, DPD Partai Gerindra Banten Sediakan Makan Siang Gratis

Kamis, 6 Februari 2025 - 10:38 WIB

Dewi-Iing Siap Dilantik MK Tolak Gugatan PHPU

Senin, 3 Februari 2025 - 14:09 WIB

Pelantikan Kepala Daerah Diundur

Jumat, 24 Januari 2025 - 10:17 WIB

Sekber Relawan Andra Soni Dibubarkan

Selasa, 21 Januari 2025 - 15:46 WIB

PKS Lebak Janji Kawal Kinerja Hasbi – Amir

Berita Terbaru